SURABAYA – Pusat Komunikasi dan Informasi Publik (PKIP) Universitas Airlangga (UNAIR) mengadakan sosialisasi website guideline dan awards pada Jumat (5/8/2022). Sosialisasi yang bertujuan untuk standarisasi website di lingkungan UNAIR itu berlangsung di Harris Hotel & Conventions Gubeng Surabaya. Acara tersebut dihadiri oleh Wakil Dekan III, Koordinator Informasi dan Humas, dan Unit Sistem Informasi (USI) di fakultas, sekolah, dan unit kerja.
Wakil Rektor Bidang Internasionalisasi Digitalisasi dan Informasi (IDI) UNAIR Prof dr Muhammad Miftahussurur MKes SpPD-KGEH PhD menerangkan, sosialisasi ini menjadi upaya bersama untuk mengembangan website di lingkungan UNAIR. Sebab, di zaman serba digital kini, kanal media online menjadi jujugan informasi masyarakat, khususnya tentang pendidikan.
“Pengembangan website ini menjadi upaya bersama untuk terus berkembang di jaman yang futuristis ini, ” ucap Prof Miftah.
Koordinator Website PKIP UNAIR Muhammad Noor Fakhruzzaman SKom MSc menjadi pemateri pertama dalam sosialisasi. Ia menerangkan materi standarisasi konten website di lingkungan UNAIR.
“Penyeragaman ini untuk standart minimal. Sehingga tidak ada gab informasi antar web pusat dengan web di bawahnya, ” terang Ruzza sapaan karibnya. Penyeragaman itu, lanjutnya, agar pengelola website bisa lebih kreatif tanpa harus meninggalkan kekhasan dari universitas.
Foto: Imam Ariadi
Standart minimal yang mesti ada di website antara lain memuat laman Pendaftaran, Jenjang Pendidikan, Tentang Fakultas, Pimpinan Fakultas, Perencana Strategis, SDGs/Program Prioritas lain milik Fakultas, Aktifitas Mahasiswa, MBKM (Merdeka Belajar Kampus Merdeka), Agenda, Pengumuman, dan Pemberitaan.
Pada kesempatan itu Ruzza juga mensosialisasikan salah satu program Divisi Website PKIP yaitu NewsHub, program integrasi berita yang ada di website fakultas dan sekolah dengan website unair.ac.id.
Website Award
Dalam sosialisasi tersebut, Ketua PKIP UNAIR Martha Kurnia Kusumawardani dr SpKFR(K) juga mensosialisasikan perihal website awards. Website awards diharapkan dapat meningkatkan kreativitas pengelola website di fakultas maupun unit kerja di lingkungan UNAIR.
“Website award nantinya akan menjadi reward kepada pengelola website fakultas, ” ucap Martha.
Martha menyebut, ada dua kategori website award, meliputi kategori website fakultas dan sekolah serta kategori berita terbanyak. Akan ada enam juara yang dimbil dari kedua kategori. Martha juga menyebut beberapa kriteria dalam penilaian website awards.
Foto: Imam Ariadi
“Penilaian dari website award ini adalah kesesuaian website dengan standart minimal website guideline yang telah diberikan, meliputi visual dan konten, ” ucapnya.
Kompetisi website ini mulai berjalan sejak diberikannya sosialisasi hingga penilaian awal pada awal November mendatang. Sementara itu, website awards akan diumumkan bertepatan dengan Dies Natalis ke-68 UNAIR pada 10 November 2022 mendatang. (*)
Baca juga:
Forkopimda Jatim Peringati Hakordia 2021
|
Penulis: Binti Q. Masruroh