Wahyudi Arif Firmanto
Wahyudi Arif Firmanto
  • Mar 7, 2022
  • 3054

UKM Biru Flying Club UMM Di Lanud Abd Saleh

Malang - Guna mengenalkan secara lebih dekat dunia kedirgantaraan kepada 20 Mahasiswa Universitas Muhammdiyah Malang (UMM) sebagai anggota Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Biru Flying Club UMM, Jumat-Sabtu (4-5/2) melaksanakan Perkemahan Jumat-Sabtu di Lanud Abdulrachman Saleh.

Mengawali kegiatan perkemahan dilaksanakan upacara pembukaan di halaman kantor Dispotdirga Lanud Abdulrachman Saleh dengan Inspektur Upacara Kolonel Tek Chaeruman, S.T., M.M., yang merupakan Kepala Dinas Potensi Dirgantara Lanud Abdulachman Saleh. Inspektur Upacara membacakan teks sambutan Komandan Lanud Abdulrachman Saleh Marsma TNI Zulfahmi, S.Sos., M.Han.

Disampaikan Danlanud, Perkemahan UKM Biru Flying Club UMM merupakan sarana oreintasi awal Saka Dirgantara kepada peserta perkemahan, agar kenal dan nyaman beraktifitas dalam Saka Dirgantara. Rangkaian acara Perkemahan Jumat Sabtu UKM Biru Flying Club UMM antara lain mengenal Lanud Abdulrachman Saleh di Museum A. Sulaksono, mengenal krida-krida Saka Dirgantara, Api Unggun, Fun Game psikologi, pengenalan olah raga dirgantara dan lainnya. Acara dipandu oleh para pelatih, pamong Saka Dirgantara dan panitia yang mengarahkan peserta agar mengenal olah raga dirgantara, terbina kerjasama dan kedisiplinannya serta jiwa kepemimpinannya.   

Salah satu peserta Fauzan, Mahasiswa Informatika UMM dari Bekasi menyatakan rasa penasaran dan senangnya pada beragam olah raga dirgantara seperti paramotor dan paralayang juga lempar bumerang sebagai kegiatan Pramuka Saka Dirgantara. Sementara itu Krisna, Humas UMM yang didampingi Kadispotdirga Lanud Abdulrachman Saleh Kolonel Tek Chaeruman, S.T., M.M., mengharapkan Mahasiswa UMM UKM Biru Flying Club dapat mengenal Lanud Abdulrachman Saleh dan olah raga kedirgantaraan.

Selain sebagai sarana oreintasi, perkemahan juga sebagai upaya memupuk jiwa kerjasama, kepemimpinan dan kedisiplinan mahasiswa UMM, khususnya anggota UKM Biru Flying Club.Kepala Penerangan Dodo Agusprio S., S.S.Letkol Sus NRP 527168 (W@hyudi)

Bagikan :

Berita terkait

MENU